Rabu, 19 Oktober 2016

Adobe Photoshop

Adobe Photoshop adalah program aplikasi desain yang berguna untuk mendesain gambar, mengedit image grafis, dan mengolah foto digital. Versi terbaru program ini adalah Adobe Photoshop CS6 (Creative Suite 6) Beta, yang dirilis pada tanggal 21 Maret 2012. Software Adobe Photoshop dibuat dan dikembangkan oleh Adobe Systems Incorporated, sebuah vendor / perusahaan terkemuka di bidang pengembangan perangkat lunak grafis dan multimedia.


Perangkat lunak komputer ini memiliki kelebihan pada kelengkapan fitur desain grafis dan olah fotonya. Toolbox yang tersedia dapat dipahami dan digunakan secara mudah dan cepat oleh pengguna yang masih belum berpengalaman sekalipun. Penggunaan Layer untuk memisahkan antar komponen gambar dan teks juga sangat membantu desainer dalam menyusun dan mengolah desainnya. Untuk mempercantik gambar atau foto, Adobe Photoshop juga menyediakan fitur Filter yang bisa dipakai secara instan. Untuk pengguna tingkat lanjut, fitur seperti Styles dan Blending Options memberikan keleluasaan bagi desainer untuk berkreasi secara maksimal sesuai kreativitasnya.

Program Adobe Photoshop banyak diaplikasikan dan digunakan oleh kalangan pengguna komputer di bidang desain grafis dan pengembang web. Adobe Photoshop merupakan software komersial dengan harga lisensi $699 USD (versi stabil CS 5.5). Adobe Photoshop dapat dijalankan di sistem operasi Windows (Windows XP SP3, Windows Vista, Windows 7 SP1) dan Mac OS (X). Untuk menginstall versi terbaru program ini, komputer Windows Anda harus memiliki spesifikasi minimal menggunakan prosesor Intel Pentium 4 atau AMD Athlon 64, memori (RAM) 1 GB, resolusi monitor 1024x768 piksel, dan harddisk dengan kapasitas kosong minimal 1 GB.

Info Software Desain Adobe Photoshop
  • Jenis: Aplikasi Desain
  • Fungsi dan kegunaan: Software desain grafis dan olah foto digital
  • Target kalangan penggguna: Desainer grafis, web developer
  • Pengembang:
  • Versi terbaru: Adobe Photoshop CS6 Beta
  • Tanggal rilis: 21 Maret 2012
  • Halaman info produk:
  • Download: Unduh Adobe Photoshop CS6 Beta di sini (gratis, versi demo atau beta installer)
  • Ukuran file sumber: 1,7 GB (zip)
  • Harga: Versi CS6 belum ada informasi, versi CS 5.5 seharga
    $699 USD
Kebutuhan Sistem & Persyaratan Instalasi Adobe Photoshop CS6
  • Sistem operasi: Windows XP SP3, Windows Vista, Windows 7 SP1
  • Kapasitas Harddisk: Minimal 1 GB
  • Memori / Random Access Memory (RAM): Minimal 1 GB
  • Resolusi monitor: 1024x768 piksel 

 Untuk Link Download Softwarenya Ane kasih Adobe photoshop CS6, silahkan untuk di download udah Full Crack Free No Password.